Sabtu, November 15, 2025

Rizky Ridho Unggul di Voting Puskás Award 2025, Dukungan Indonesia Meledak

- Advertisement -spot_imgspot_img
- Advertisement -spot_imgspot_img

NEWSATU – Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho, kembali jadi sorotan dunia. Setelah golnya resmi masuk nominasi FIFA Puskás Award 2025, kini Ridho juga berada di puncak voting sementara, mengungguli dua bintang besar: Lamine Yamal (Barcelona) dan Declan Rice (Arsenal).

Gol Ridho yang dinominasikan tercipta saat Persija Jakarta menghadapi Arema FC pada laga Liga 1 pekan lalu. Aksinya benar-benar luar biasa mulai dari membawa bola dari belakang, bangun serangan, sampai melepaskan lob jarak jauh yang langsung mengarah ke gawang. Nggak heran jika gol ini viral dan menarik perhatian publik internasional.

Rizky Ridho memimpin voting sementara Puskás Award 2025 berkat gol spektakuler ke gawang Arema FC. Sumber foto: Istimewa

Update Voting Terbaru Puskás Award 2025

Berdasarkan data ranking sementara, posisi lima besar saat ini:

  1. Rizky Ridho – 608.724 ribu vote
  2. Lamine Yamal – 562.027 ribu vote
  3. Declan Rice – 547.982 ribu vote
  4. Gonzalo Montiel – 334.696 ribu vote
  5. Pedro De La Vega – 107.827 ribu vote

Dengan selisih suara yang masih tipis, dukungan dari fans Indonesia jelas sangat menentukan agar Ridho tetap berada di puncak hingga penutupan voting.

Ridho jadi salah satu pemain Indonesia pertama yang bersaing langsung di panggung dunia.

Golnya bukan sekadar keren, tapi punya narasi “solo run” yang jarang sekali terjadi dari seorang bek. Jika menang, Ridho bakal mencatatkan sejarah sepak bola Indonesia di FIFA.

Cara Vote Rizky Ridho di FIFA Puskás Award 2025

1. Buka halaman voting resmi FIFA lewat link berikut:
https://www.fifa.com/en/the-best-fifa-football-awards/2025/articles/watch-the-fifa-puskas-award-nominees-and-cast-your-vote

2. Login atau daftar menggunakan email aktif.

3. Pilih tiga gol terbaik menurut kamu:

  • Pilihan 1 → 5 poin
  • Pilihan 2 → 3 poin
  • Pilihan 3 → 1 poin

4. Pastiin gol Rizky Ridho dipilih sebagai pilihan pertama.

 

5. Voting sampai awal Desember 2025 .

- Advertisement -spot_imgspot_img
Latest news
- Advertisement -spot_img
Related news
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini